Pemda Lamongan Berikan Bantuan Kepada Ribuan Ulama dan Kaum Dhuafa’ di Pendopo Lokatantra.

Daerah, Regional616 views

Kabarone.com, Lamongan – Acara yang di lakukan sebelum kegiatan pelaksanaan silaturrahim dan buka bersama dengan semua para ulama’ se Kabupaten Lamongan, Bupati Fadeli dengan Wakil Bupati Kartika Hidayati, Sekretaris Daerah Yuhronur Efendi, Forkompimda, Kepala Kejaksaan Negeri, Komandan Kodim beserta jajaran, Kapolres beserta jajaran juga para SKPD Pemerintah Kabupaten Lamongan Jawa Timur ini digelar.

Bupati Fadeli atas nama Pemerintah Kabupaten Lamongan memberikan bantuan zakat melalui Badan Amil Zakat (BAZ) kepada beberapa tokoh dan ulama yang ada di Lamongan, dalam bentuk uang tunai dengan beragam nilai. Yakni, untuk mudzin berjumlah 2.200 orang. Masing -masing dapat bantuan 250 ribu rupiah, sedangkan untuk guru ngaji sebanyak 12.500 orang masing-masing menerima 200 ribu rupiah.

Selanjutnya untuk pengasuh ponpes sebanyak 500 orang, yakni masing-masing mendapat 500 ribu rupiah, dan untuk imam mushola sebanyak 4.750 orang yang masing -masing dspat 250 ribu rupiah.
Kemudian untuk ta’mir Masjid sebanyak 2.450 orang yang masing-masing menerima bantuan sebesar 750 ribu rupiah. Untuk Lembaga Yayasan Panti Asuhan terdapat 39 Lembaga masing-masing mendapatkan bantuan tiga juta Rupiah.
Badan Amil Zakat (BAZ) juga memberikan bantuan zakat kepada 1.204 fakir miskin (dhuafa’) di Lamongan yang diberikan dalam bentuk uang tunai terdiri dari 800 tukang becak masing-masing dapat 150 ribu rupiah dan 404 orang terdiri dari petugas kebersihan dan penjaga rel kereta api masing-masing mendapat 100 ribu rupiah.

Dalam pelaksanaan pembagian zakat tersebut digelar di halaman Pendopo Lokatantara Kabupaten langsung diserahkan oleh Bupati Lamongan Fadeli, teknis pembagiannya dilakukan dengan cara menukarkan kupon yang sudah di bawah oleh masing – masing dengan uang tunai. Antusias masyarakat sangat nampak sekali dan mengapresiasi kegiatan ini,”pungkasnya (pul).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *