Syamsul Ashar Kembali Calonkan Walikota Kediri

KEDIRI. Kabarone.com –  Salah satu calon penantang di Pilwali Kota Kediri 2018  dr  Samsul Ashar, datang berkunjung di kantor DPC Nasdem Kota Kediri. Kehadiran dr. Syamsul Ashar bukan sekedar silaturahmi tetapi untuk mendaftarkan dirinya dalam proses penjaringan Bacawalkot yang bakal diusung partai Nasdem.

Dengan demikian kehadiran sang mantan Walikota Kediri tersebut membuktikan keseriusannya untuk maju memperebutkan kursi kota Kediri satu pada Pilkada Serentak 2018 mendatang. Sekaligus menjadi penantang calon incumbent jika kembali kembali mencalonkan diri sebagai walikota.

Setidaknya dengan daftarnya dr. Syamsul Ashar di penjaringan Cawalkot DPC PDIP dan DPC Partai Nasdem ini  telah menjawab keragu-raguan masyarakat kota Kediri yang merindukan kepemimpinan dr. Syamsul Ashar kembali.

Apalagi dalam melakukan pengambilan formulir pendaftaran di DPC Partai Nasdem dr. Samsul Ashar datang sendiri bersama timnya. Sehingga langkah ini bisa disebut sebagai babak Reveange terhadap kekalahannya Pilwali lalu.

Di kantor partai Nasdem walikota sang penantang ini  disambut oleh pengurus DPC Partai Nasdem Kota Kediri dan panitia pendaftaran calon Walikota Kediri. Dan Syamsul Ashar mencatatkan dirinya sebagai calon pertama yang mendaftarkan sebagai bakal calon Walikota Kediri di partai besutan Surya Paloh ini.

Sebelumnya, dr Samsul Ashar juga telah mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC PDI Perjuangan Kota Kediri.

Pantauan kabarone.com di lapangan mantan walikota Kediri tersebut kini tengah gencar melakukan kegiatan di masyarakat pemilih dan menjalin komunikasi politik dengan beberapa partai politik lain serta beberapa tokoh masyarakat.

 (Sis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *